Daftar Headphone Noise-Cancelling Yang Menarik untuk Kamu Beli

author Akmal Choiron | Kamis, 24 Maret 2022

news

Selama pandemi COVID-19 ini, banyak orang yang dituntut untuk bekerja di rumah. Ini membuat banyak orang membutuhkan peralatan yang lebih mumpuni untuk menunjang pekerjaan mereka. Headphone menjadi peralatan yang dapat sangat berguna karena fungsinya untuk meredam suara. 

 

Namun, headphone bisa jadi sesuatu yang sangat mahal sehingga sulit untuk dibeli. Apalagi di luar sana sangat banyak sekali jenis headphone yang dapat dipilih oleh para pengguna, sehingga memilih headphone yang pas digunakan ketika bekerja dapat lebih merepotkan. Di samping harganya yang mahal dan banyaknya pilihan, headphone terkadang juga memberikan fitur yang tidak sesuai apalagi ketika digunakan selama bekerja. 

 

Untuk memberikan panduan bagi kamu yang saat ini sedang mencari headphone dengan fitur noise cancelling agar dapat kamu gunakan selama bekerja, kami telah merangkum beberapa daftar headphone yang kami rekomendasikan agar bisa kamu beli. Pada daftar di bawah ini kamu akan menemukan semua jenis headphone yang memiliki fitur dan desain yang khusus dirancang untuk menghilangkan kebisingan dari luar dan sangat cocok digunakan selama bekerja dari rumah. Dari daftar ini, kamu bisa memilih satu atau lebih untuk kamu gunakan ketika bekerja dari rumah dan menunjang hasil pekerjaanmu.

 

BOSE QUIETCOMFORT 45 


Bose QuietComfort 45 punya ANC lebih baik dan baterai 24 jam

Image credit: Tek.id


Bose QuietComfort 45s kami hadirkan sebagai daftar teratas headphone dengan fitur noise canceling yang paling nyaman. Jenis headphone ini memiliki beberapa fitur yang pasti digemari dan sangat berguna bagi para pekerja, khususnya yang bekerja di lingkungan ramai (rumah misalnya). Headphone ini memiliki bobot yang ringan serta sangat portabel sehingga mudah untuk dibawah ke mana mana. 

  

Penggunaan headphone ini juga tidak menyebabkan telinga menjadi sakit atau pun lelah. Hal ini karena desain headphone ini yang melengkung sempurna sehingga terasa pas di daun telinga. 

 

Headphone ini memiliki daya tahan baterai hingga 24 jam. Dengan daya tahan baterai tersebut kamu tidak perlu khawatir harus terus-menerus mengisi daya. Mode transparansi juga dihadirkan dalam headphone ini sehingga kamu tetap dapat menggunakannya di tempat ramai sekaligus tetap waspada dengan lingkungan sekitarmu. 

 

Fitur lainnya yang dihadirkan pasca pembaruan firmware yang baru-baru ini dilakukan oleh pihak penyedia headphone ternyata memungkinkanmu untuk dapat melakukan konfigurasi pada bass, mid-range, dan aspek lain dari segi EQ. Headphone yang dilengkapi USB-C ini memang secara kualitas audio masih berada di bawah headphone kelas atas lainnya seperti misalnya 1000XM4 Sony, namun faktor kenyamanan dan daya tahan baterai adalah alasan terkuat kami untuk menjadikan headphone BOSE QuiteComfort 45 ini sebagai headphone terbaik untuk digunakan ketika bekerja dari rumah. 


AIRPODS MAX APPLE


AirPods Max - Space Grey - Apple (UK)

Image credit: Apple.com

 

Apabila kamu sedang mencari headphone yang nyaman namun dengan kualitas audio tetap optimal dibandingkan dengan Bose QuiteComfort 45, maka kamu dapat mencoba AirPods Max dari Apple. Headphone ini sangat cocok bagi para pengguna perangkat Apple. Headphone ini dapat dikombinasikan dengan fitur audio spasial seperti suara surround Apple, yang memungkinkanmu mendapatkan kualitas audio jauh lebih baik dan lebih mendalam saat mendengarkan atau menonton konten tertentu. 

 

Kami juga memberikan apresiasi pada mode transparansi yang dihadirkan AirPods Max dari Apple. Dari semua perangkat di daftar ini, AirPods MAx Apple memiliki fitur transparasi terbaik yang menawarkan desain desain mewah dengan pemilihan material dari aluminium, baja, dan kain alih alih menggunakan plastik.


MICROSOFT SURFACE HEADPHONES 2 


Microsoft Surface Headphones 2 review: Back In Black

Image credit: pocketlint.com


Untuk kamu yang sering sekali multitasking ketika bekerja, kami merekomendasikan Surface Headphones 2 dari Microsoft karena headphone ini menawarkan fitur pairing Bluetooth multipoint yang luar biasa. Fitur ini memungkinkan kamu untuk melakukan pemasangan headphone dengan beberapa perangkat sekaligus dan beralih antar perangkat dengan sangat mudah. 


Headphone ini juga menawarkan kontrol dial intuitif untuk pengaturan volume serta peredam kebisingan. Headphone ini juga meningkatkan kualitas audio yang dimiliki dari generasi pendahulunya. Meskipun fitur noise cancelling yang dihadirkan pada headphone keluaran Microsoft ini tidak seefektif pada Bose dan Sony, namun Surface Headphones 2 masih cukup meredam suara dari luar sehingga kamu dapat tetap fokus.


BOSE NOISE CANCELING HEADPHONE 700


Jual Original Bose Noise Cancelling Headphone 700 Bose NC700 Bose AR BNiB -  Hitam Berkualitas Indonesia|Shopee Indonesia

Image credit: Bose.com


Headphone yang satu ini cocok untuk kamu yang sering melakukan telepon menggunakan headphone. BOSE Noise Cancelling Headphone 700 adalah pilihan terbaik dalam daftar ini yang kami rekomendasikan untuk para pengguna headphone untuk melakukan panggilan suara. Headphone ini menawarkan optimalisasi pada kualitas panggilan suara yang menghasilkan kualitas audio sangat baik. 


Headphone ini sangat cocok untuk digunakan dalam rapat Zoom. Dengan fitur yang ditawarkan, headphone ini akan membuatmu dapat mendengar dengan jelas seluruh pembicara di dalam rapat Zoom. 


Kamu tak perlu khawatir dengan suara bising dari luar ketika sedang Zoom atau Gmeet. Fitur noise cancelling dari headphone ini sangat memuaskan, sama seperti pada QC45. Namun headphone ini kurang portabel sehingga kurang cocok untuk dibawa ke mana mana. Selain itu daya tahan baterai headphone ini hanya mencapai 20 jam. 


Sony WH-CH710N


WH-CH710N Wireless Noise Cancelling Headphones | Sony ID

Image credit: Sony.co.id


Nah jika kamu mencari headphone dengan fitur noise cancelling dengan harga murah, maka kami merekomendasikan Sony WH-CH710N yang layak untuk kamu gunakan. Headphone dengan harga terjangkau ini hadir dengan fitur ΓÇ£Artificial Intelligence Noise CancellationΓÇ¥, yang menurut Sony, akan secara otomatis memilih mode noise cancelling yang tepat berdasarkan tingkat suara di lingkungan sekitarmu. 

 

Headphone wireless ini juga menampilkan mode ambient ketika kamu ingin mendengar apa yang terjadi di sekitarmu dan menawarkan daya pakai baterai hingga 35 jam dalam sekali pengisian daya.



BEATS STUDIO 3 


Beats Studio3 Wireless Over-Ear Headphones - Red - Apple

Image credit: Apple.com


Untuk para pengguna Apple, headphone ini cukup baik untuk digunakan. Namun kami tidak benar-benar bisa merekomendasikan headphone ini untuk selain para pengguna Apple. Beats Studio 3 Wireless bisa menjadi alternatif yang layak jika kamu menginginkan sepasang headphone over-ear dari Apple dengan harga yang lebih terjangkau daripada AirPods Max. 


Beats Studio 3 cukup nyaman dipakai, cukup portabel, dan dilengkapi chip nirkabel W1 generasi terakhir Apple, yang memungkinkanmu untuk dapat menghubungkan dan beralih antar perangkat Apple dengan cepat. Bagaimanapun, headphone Beats Studio 3 ini tidak seperti yang dibangun dengan chip H1 Apple yang lebih baru. Sehingga Beats Studio 3 ini tidak memiliki dukungan Siri hands-free. Headphone ini juga mengisi daya melalui port Micro USB alih-alih port Lightning atau USB-C.



news

Of the Author

Akmal Choiron

Anda mungkin juga tertarik

news Gadget

72 Jam Bersama Galaxy S25 Ultra - Hype AI Mulai Terasa

Marshanda | Rabu, 29 Januari 2025

news Gadget

Samsung Galaxy S23: Januari 2025 Bisa Jadi Pembaruan One UI 6.1 Terakhir Sebelum One UI 7.0 Rilis?

Marshanda | Rabu, 29 Januari 2025

news Gadget

Rumor iPhone 17 dan iPhone SE 4 serta iOS 18.3 Segera Hadir

Marshanda | Rabu, 29 Januari 2025